10 MOTOR KELUARAN 2016

Daftar Model Motor Terbaru Tahun 2016

  1. Suzuki Satria seri F150 Injeksi
    satria fu injeksi
    satria fu injeksi
    Model upgrade dari motor satria ini kabarnya akan dirilis tahun 2016 atau paling cepat pada akhir tahun 2015. Dengan amunisi mesin yang lebih menantang dari versi sebelumnya, motor Suzuki Satria F150 Injeksi digadang akan menjadi saingan berat seri Honda Sonic. Jika dahulu satria adalah motor yang masuk dalam daftar boros bahan bakar, kini teknologi seri terbarunya sudah dipasang injeksi, yang akan lebih menghemat pengeluaran bahan bakar berkali lipat. Sangat pas untuk para pecinta model motor satria dari Suzuki.
  2. Honda seri Bebek sport
    nEW Honda Bebek sport 2016
    nEW Honda Bebek sport 2016
    Nama model Honda dengan teknologi bebek sport belum diketahui, namun kabarnya akan dirilis pada akhir tahun 2015. Motor bebek memang memiliki tampilan body yang lebih gegar daripada motor matic. Motor bebek sport ini kabarnya dibuat menggunakan mesin dan spare part turunan upgrade Honda Sonic. Dengan tampilan yang unik, bahkan muncul isu jika bebek sport terbaru dari Honda akan menyaingi pasar Yamaha Jupiter. Kita tahu bahwa sampai saat ini seri Yamaha Jupiter MX King tengah menjadi motor bebek terlaris. Kabarnya motor honda terbaru 2016 mendatang akan rilis 250 cc jauh lebih mengerikan lagi mesin dan desainnya.
  3. Yamaha seri MT-15 atau disebut dengan Yahamax Xabre
    Yamaha MT-15 2016
    Motor sport Yamaha seri MT-15/Yamaha Xabre kabarnya telah dikonfirmasi akan meluncur di pasaran Indonesia dan Thailand di semester pertama tahun 2016. Motor sport seri M sudah pernah diluncurkan sebelumnya oleh Yamaha dengan seri M-25. Motor terbaru ini akan didesain lebih stylish dengan amunisi di atas motor Yamaha Vixion. Body nakedbike seri M-15 yang ramping akan membuat motor ini nyaman dipakai siapa saja.
  4. Kawasaki Ninja 250FI Made in Indonesia
    Kawasaki Ninja 250 FI 2016
    Kawasaki Ninja 250 FI 2016
    Kawasaki sudah mendukung produksi motor made in Indonesia dengan meluncurkan Kawasaki Ninja 250 FI. Tahun depan rencananya motor satu ini akan ikut meramaikan aspal tanah air. Karena tampilan dan amunisi yang tidak kalah saing, tampaknya Kawasaki Ninja 250 FI yang akan diluncurkan tahun 2016 mendatang akan mendapat sambutan hangat dari pecinta otomotif Indonesia.
  5. Honda seri CBR250RR
    new honda cbr 250r
    new honda cbr 250r
    Motor keluaran Honda dengan model seri CBR250R akan mendapatkan beberapa pembaruan dari versi sebelumnya. Motor gegar dengan kapasitas 200cc ini akan sangat menawan dengan desain body yang keren. Dengan dukungan mesin powerfull bawaan double silinder machine, seri CBR250R akan tampil memesona saat diluncurkan pada tahun 2016 mendatang. Bidikan pasar seri CBR250R memang pecinta motor canggih dan tangguh, bukan motor standar.
  6. Yamaha Aerox
    Yamaha Aerox
    Yamaha Aerox 2016
    Seri motor matic terbaru dari Yamaha akan memperkaya referensi motor terbaru di tahun 2016 mendatang. Dengan desain tampilan metro, motor ini adalah modifikasi gabungan dari seri Mio Soul GT dan Yamaha Vixion. Ya, motor matic menawan dengan lampu sein ala Vixion, adalah konsep yang didapat ketika Anda mengamati motor satu ini. Selain itu dari dapur pacu, Yamaha Aerox sudah didukung mesin 125cc dengan teknologi bluecore.
  7. Bmw G310R
    motor terbaru 2016
    Sepintas mirip-mirip Yamaha Xabre tapi lebih keren ini sepertinya. Dari hasil kombinasi antara motor bmw motorrad dan tvs jelas akan menghasilkan konsep motor untuk kelas menengah yang desainnya sangat keren. Perusahaan bmw indonesia sendiri kabarnya sudah memastikan kehadiran motor Bmw G31R pada tahun 2016 ini. Yang membuat penasaran dari motor ini jelas harganya, harga motor ini kemungkinan akan lebih mahal dibanding motor sport kelas 150cc lainnya.
  8. Kawasaki Z125 – Z125 PRO Candy Lime Green
    Kawasaki Z125 - Z125 PRO Candy Lime Green Motor terbaru 2016Dari merek motor yang terkenal dengan desain paling garang seantero juga kabarnya akan mengeluarkan seri mesin 125cc untuk motor mini sportnya. Tampilan naked bike ini mirip-mirip seperti motor super moto yang menggunakan ban besar dan halus. Untuk performanya jelas kawasaki tidak ada tandingannya because ninja h2r yang harganya 1 miliar itu laku keras diluar sana.
  9. Kawasaki W800
    kawasaki W800 motor terbaru
    Nah selain mengeluarkan versi mini sport kawasaki indonesia juga mengeluarkan motor retro alias motor desain jadul. Jenis motor ini memang sangat langka namun rata-rata motor ini sangat cocok dipakai oleh orang tu.
  10. Tunggu aja yaa bro
Trend motor belum usai, paling tidak untuk kebutuhan puluhan tahun mendatang, dan hal ini masih disadari oleh brand pembuat motor seperti Honda, Yamaha, Suzuki, atau yang lain. Selagi belum ada kendaraan gerak cepat yang memiliki harga di bawah motor, dan juga penggunaan yang lebih efisien, tampaknya model-model baru kendaraan bermotor akan tetap digemari. Selain itu, membeli motor dengan model terbaru akan ikut pula memperbaiki kualitas atmosfer.
Banyak seri motor mode lama yang belum didukung filter knalpot yang baik, hingga mengeluarkan asap. Masalah seperti ini sudah tidak lagi ditemui motor-motor seri terbaru. Motor terbaru 2016 mendatang tentu akan diluncurkan dengan mesin upgrade yang lebih halus, body yang semakin memikat, knalpot yang menggunakan sytem baru, kenyaman, fitur keamanan dan tentu saja harga motor terbaru tersebut bersaing. Namun yang perlu Anda ingat, sepeda motor pada dasarnya adalah kendaraan untuk membantu kebutuhan transportasi Anda, bukan sarana untuk pamer apalagi mengganggu orang lain dengan kebiasaan kebut-kebutan. Jadi, good bikers akan menggunakan motornya dengan bijak.
 http://motorsatria.com/daftar-motor-terbaru/
Share on Google Plus

About NUKY TRI WIDODO

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar